Irma Darmawangsa Beberkan Alasan Tunda Pernikahannya

JAKARTA, TERMINALNEWS.CO – Penyanyi dangdut Irma Darmawangsa mengungkapkan bahwa rencana pernikahannya dengan Irfan Sbaztian harus ditunda. Hal ini disebabkan oleh beberapa syarat adat yang belum dipenuhi oleh Irfan.

“Biasanya kan Irfan selalu menemani aku ke mana-mana. Sudah hampir lima tahun kami selalu bersama. Jadi rasanya aneh kalau sekarang tidak ada dia,” ungkap Irma Saat ditemui pada sebuah resepsi pernikahan di Gedung BMKG Kemayoran Jakarta Pusat, Minggu malam (23/6/2024).

Irma Darmawangsa juga menceritakan bahwa hubungannya dengan Irfan sedang mengalami sedikit ketegangan. Namun, ia menegaskan bahwa hal tersebut hanya masalah kecil yang sering terjadi dalam hubungan mereka.

“Kami sedang ada ribut kecil saja. Jadi rasanya ada yang kurang kalau dia tidak ada. Tapi itu tidak serius, hanya masalah kecil saja,” kata Irma Darmawangsa.

Baca Juga :  Final Show & Grand Final 'Gimme The Mic': 12 Vokalis Berbakat Berebut Gelar Juara dalam Kolaborasi SCTV-TikTok LIVE"

Terkait rencana pernikahan, Irma Darmawangsa menjelaskan bahwa salah satu alasan utama penundaan adalah karena Irfan belum memenuhi syarat adat Makassar yang dikenal dengan istilah uang panai.

“Orang tua saya belum memberikan restu karena Irfan belum bisa memenuhi syarat uang panai yang merupakan bagian dari adat Makassar,” jelasnya.

Irma Darmawangsa mengaku bahwa dirinya dan Irfan sebenarnya ingin segera menikah. Namun, restu orang tua sangat penting bagi mereka.

“Saya ingin secepatnya menikah, tapi ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi Irfan. Orang tua saya berharap Irfan bisa membuktikan keseriusannya,” tutur Irma Damawangsa.

Menurut Irma Darmawangsa, Irfan saat ini sedang berusaha keras untuk memenuhi persyaratan tersebut.

Baca Juga :  Kitaro Hadirkan Dua Album dan Video Baru yang Telah Lama Dinantikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

Nurdin Halid Berhenti Jadi Ketua Dekopin 2024-2029, Inilah Penggantinya

JAKARTA, TERMINALNEWS.CO - Nurdin Halid menyerahkan tampuk kepemimpinan Ketua...

Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Luar Biasa Anumerta kepada Bharatu Mardi Hadji

JAKARTA, TERMINALNEWS.CO - Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit...

Kemenpar dan Komisi VII DPR Sepakat Lanjutkan Penyusunan RUU Kepariwisataan

JAKARTA, TERMINALNEWS.CO  - Kementerian Pariwisata (Kemenpar) bersama Komisi VII...

Sekretariat Organisasi Perfilman di Gedung Film Pesona Indonesia Terancam Digusur?

JAKARTA, TERMINALNEWS.CO – Sial benar nasib organisasi perfilman saat...