JAKARTA, TERMINALNEWS.CO — Turnamen tenis kelompok umur Asia, Sportama ATF 14/16&Under Jakarta, memasuki pekan kedua dengan kejutan demi kejutan, terutama di sektor tunggal putri KU14.
Wakil tuan rumah, Faith Aditeur Sridjaja, berhasil mencuri perhatian publik setelah mengalahkan unggulan pertama asal India, Ahana Das, dalam pertandingan yang berlangsung Rabu (30/10/2024) di The Sultan Hotel & Residence, Jakarta. Faith, yang menempati seeded keenam, meraih kemenangan telak dengan skor 6-1, 6-0.
Kemenangan ini membawa Faith ke babak semifinal, Kamis (31/10), di mana ia akan menghadapi rekan senegaranya, Yosheline Odelia Vicenta. Yosheline, siswi SMP Negeri 1 Slawi, Tegal, juga mencetak kemenangan mengesankan dengan menumbangkan juara pekan pertama, Nadine Ashlee Tio, dalam pertandingan sengit dengan skor 7-5, 7-5.
Direktur Turnamen, Susan Soebakti, mengungkapkan pentingnya pengalaman bermain di dua turnamen berurutan seperti Sportama ATF 14/16&Under ini.
“Pengalaman ini akan sangat berharga bagi para petenis muda yang masih merintis karirnya,” ujar Susan, menyoroti pentingnya adaptasi cepat dalam menghadapi lawan-lawan yang silih berganti di turnamen ini.
Di babak semifinal tunggal putri KU14 lainnya, unggulan kedua, Karina Sucipto, akan berhadapan dengan Liya Lili Yan dari Tiongkok. Pertandingan ini diprediksi akan berlangsung seru dan ketat.
Di sektor putra, Rafael Enrico Pribadi dari Indonesia akan menantang unggulan pertama asal Tiongkok, Tian Rungu. Sementara itu, partai semifinal lainnya akan mempertemukan dua pemain non-unggulan Indonesia, yaitu Raffa Rizky Ramadhan dan Muhammad Jafar Harisah, dalam laga penuh gengsi antar rekan senegara.