MKD DPR RI Harapkan Polda Jatim Tindak Tegas Pelaku Penggunaan TNKB DPR RI Palsu

JAKARTA, TERMINALNEWS.CO – Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI, Adang Daradjatun minta Polda Jawa Timur, khususnya Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) tidak ragu untuk menindak tegas penggunaan TNKB (tanda nomor kendaraan bermotor) DPR RI Palsu.

“Kunjungan Kami (MKD) DPR RI ke Polda Jatim ini yang utama tentunya untuk menjalin kordinasi dan sosialisasi ke Polda Jatim terkait TNKB DPR RI ini. Namun selain itu kami juga minta Polda Jatim untuk menindaktegas penggunaan TNKB DPR RI Palsu,” ungkap Adang dalam pertemuan MKD dengan Kapolda Jawa Timur, Imam Sugiharto di Mapolda Jatim, Senin (10/6/2024).

Dijelaskan Politisi dari Fraksi PKS ini, pihaknya mendapat informasi dari Dirlantas Mabes Polri bahwa banyak terjadi kasus penggunaan TNKB palsu oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab dengan tujuan tertentu.

Baca Juga :  KH Embay Mulya Syarief: Manusia Dilahirkan Dalam Keadaan Bertuhan atau Memiliki Keimanan Pada Tuhan Yang Satu

Hal tersebut tentu sangat merugikan anggota DPR RI, bahkan juga mencoreng Marwah lembaga DPR RI secara keseluruhan.

Pasalnya, penggunaan TNKB DPR RI itu sendiri pada awalnya ditujukan untuk menjaga Marwah DPR RI.

“Seperti beberapa waktu lalu terjadi kasus pemalsuan enam pelat DPR RI sekaligus, dan Alhamdulillah jajaran polisi di wilayah hukum Polda Metro Jaya berhasil menangkap enam orang terkait pemalsuan pelat dinas khusus DPR dan KTA (kartu tanda anggota) DPR RI,” kata anggota Komisi III DPR RI ini.

Oleh karenanya, legislator asal daerah pemilihan (Dapil) DKI Jakarta III ini berharap agar Polda Jawa Timur juga bisa bersikap profesional dalam menindak, termasuk menghentikan dan memeriksa kendaraan yang dicurigai menggunakan TNKB DPR RI Palsu.

Baca Juga :  Kualitas Pendidikan Anti Intoleransi, Kekerasan dan Bullying Dapat Melahirkan Manusia-Manusia Unggul Yang Beradab

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

Imlek 2576 : Semoga Indonesia Makin Maju dan Makmur

JAKARTA, TERMINALNEWS.CO - Menteri Agama Nasaruddin Umar mengucapkan Selamat...

Kapolres Blitar Berikan Trauma Healing kepada Keluarga Korban Mutilasi

BLITAR, TERMINALNEWS.CO - Kepolisian Resor Blitar menunjukkan wujud simpati...

Gubernur Minta Seluruh Jajaran Pemprov DKI Jakarta Lakukan Upaya Maksimal Dalam Mengatasi Banjir

JAKARTA, TERMINALNEWS.CO - Hujan lebat hingga sedang yang mengguyur...