Pemprov DKI Imbau Terapkan 3M dan Pola Hidup Sehat Tak Perlu Panik Hadapi HMPV

JAKARTA, TERMINALNEWS.CO – Virus Human Metapneumovirus (HMPV) bukan merupakan virus baru dan sudah dikenal di dunia medis.

Untuk itu, Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Kesehatan mengimbau masyarakat agar tidak panik menghadapi potensi penyebaran virus ini.

“Human Metapneumovirus (HMPV) ditemukan pada 2001. Jadi, virus ini bukanlah virus baru, tidak seperti COVID-19 yang memang baru pertama kali ditemukan tahun 2019 lalu. HMPV merupakan salah satu dari banyak mikroorganisme atau agen penyebab penyakit Infeksi Saluran Napas Akut (ISPA), baik pada saluran napas atas maupun bawah, yang ditemukan hampir sepanjang tahun,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Ani Ruspitawati, Rabu (8/1/2025).

Ani menerangkan, gejala umum penderita ISPA akibat berbagai virus atau mikroorganisme lain juga sama, antara lain batuk, demam, hidung tersumbat, dan sesak napas. Jika terjadi infeksi pada saluran napas bawah, akan menjadi bronchitis, pneumonia atau radang paru.

Baca Juga :  Survei WRC: Elektabilitas Rudy Mas'ud- Seno Aji 53,1 Persen di Pilgub Kaltim

Setidaknya, ada 23 mikroorganisme/agen penyebab lain yang sering ditemukan pada penderita ISPA, seperti virus Influenza tipe A dan tipe B, Adenovirus, Coronavirus, dan lain-lain.

ae 76

Ani meminta masyarakat tetap tenang. Akan tetapi, langkah preventif dapat dilakukan dengan menerapkan pola hidup sehat untuk mencegah sakit, menghindari penularan dengan etika batuk, rajin mencuci tangan, dan menggunakan masker ketika sakit.

“Oleh karena itu, kami mengimbau masyarakat tidak panik, tetapi tetap waspada. Walaupun mayoritas penderita ISPA akibat HMPV tidak mengalami sakit berat, tetapi pada kelompok rentan, yaitu pada kalangan anak, lansia, dan orang dengan gangguan sistem kekebalan tubuh, infeksi ini dapat menjadi lebih berat dan membutuhkan perawatan untuk penderitanya,” imbuhnya.

Baca Juga :  Marak Penjualan Obat Tramadol di Jakarta, INW Desak Kapolda Metro dan Pj Gubernur Turun Tangan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

KRI Bung Tomo-357 Singgah di Sri Lanka Menuju Latihan Multinasional AMAN-25

COLOMBO, TERMINALNEWS.CO - Sebagai bagian dari diplomasi maritim dan...

Syafana Tangerang 10K: Perayaan 20 Tahun Syafana Islamic School Untuk Membangun Generasi Unggul Dan Tangguh

TANGERANG, TERMINALNEWS.CO – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun...

Indonesia Hadapi Slovenia di Playoff Piala Davis Grup Dunia II, Fokus pada Laga Ganda

JAKARTA, TERMINALNEWS.CO - Tim tenis Indonesia menghadapi tantangan berat...

Perkuat Pertahanan Pangan, Pemprov DKI Kerja Sama dengan Pemkab Sidoarjo

SIDOARJO, TERMINALNEWS.CO - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terus memperkuat...